-->

Kodim 1710/Mimika Gelar Kerja Bhakti di Lokasi Konflik

SAPA (TIMIKA) - Pasca konflik warga yang terjadi di Kelurahan Inauga, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika beberapa waktu lalu, situasi saat ini sudah kembali kondusif. Dimana masyarakat sudah beraktifitas seperti biasanya. Walaupun demikian, konflik yang sudah selesai tersebut masih menyisakan kerusakan yang harus dibenahi.

Menyikapi hal tersebut, Kodim 1710/Mimika Jumat (10/6) menggelar Kerja Bhakti, dalam rangka membantu kesulitan masyarakat yang terkena dampak langsung. Dimana kegiatan diawali dengan apel gabungan yang diikuti oleh sekitar 150 orang Prajurit TNI. Dan apel gabungan dipimpin oleh Danramil 1710-07/Mapurujaya, Letda Inf Suardi. 

Danramil dalam pengarahannya menyampaikan, bahwa Kerja Bhakti ini digelar untuk membantu kesulitan masyarakat. Oleh sebab itu, dalam pelaksanaannya kita harus mengajak masyarakat untuk membantu.

“Kerja bakti ini dilakukan, sebagai bentuk kepedulian Kodim 1710 Mimika kepada masyarakat. Dan ini sudah menjadi tugas dari TNI untuk manunggal bersama rakyat,”katanya.

Selanjutnya, setelah pelaksanaan apel gabungan, peserta apel kemudian dibagi dalam beberapa kelompok untuk disebarkan dalam tiga titik lokasi Kerja Bhakti. Dan prajurit yang sudah dibagi langsung masuk kedudukan dengan berjalan kaki. Dimana tiga lokasi kerja bhakti berada di Jalan Patimura, dan dua lokasi di Jalan Busiri , tepatnya di kediaman Ibu Selviana dan Bapak Daniel Pali serta Yohanis Limbongan.

Kerja Bhakti difokuskan kepada pembersihan rumah dari material yang tidak terpakai. Kerja Bhakti ini bekerjasama dengan Pemda Mimika sebagai wujud tanggung jawab Pemda Mimika dalam pemulihan wilayah pasca konflik. 

Respon masyarakat atas kegiatan ini sangat positif, hal ini terbukti dengan banyaknya masyarakat dalam membantu TNI. Masyarakat pun sangat senang karena dengan adanya Kerja Bhakti yang dilakukan TNI telah menandakan bahwa situasi di Timika sudah benar-benar kondusif. (Muji)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel