Baznas Berbagi Sembako di Masjid Al- Muhajirin
pada tanggal
Thursday, June 30, 2016
SAPA (TIMIKA) - Badan Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Mimika, Rabu (29/6) kemarin mengunjungi Masjid Al- Muhajirin, Jalan Pemuda, Kelurahan Kamoro Jaya, SP 1 Distrik Wania.
Kunjungan Baznas ke Masjid Al-Muhajirin untuk memberikan sembako berupa mie, minyak goreng, telur, beras kepada fakir miskin dan anak yatim piatu.
Dalam sambutan Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) H. Bahroni menyampaikan, terimka kasihnya kepada Baznas Kabupaten Mimika yang telah membantu sembako kepada fakir miskin dan anak yatim yang ada di Masjid Al-Muhajirin.
Bahroni menyebutkan, jumlah fakir miskin yang ada sebanyak 70 orang, dan untuk anak yatim piatu sebanyak 11 orang. Sehingga, dengan bantuan ini sangat berguna bagi mereka tuk bisa ikut merasakan kebahagian di bulan suci Ramadhan.
“Untuk itu kami sangat berterima kasih kepada Baznas sudah membantu kami dalam hal membagikan sembako di Bulan Suci Ramadhan ini 1437 H,” kata Bahroni.
Sementara, Ketua Baznas Timika, Ustad Abdul Wahab dalam sambutan mengatakan, pemberian bantuan sembako ini adalah program tahunan Baznas kepada warga yang kurang mampu dan juga anak yatim piatu.
Abdul menjelaskan, Baznas sebelumnya dikenal dengan Bazda. Namun, Setelah perubahan UU Nomor 23 Tahun 2011 dan penetapan Peraturan Presiden Nomor 14, maka dalam pengelolaan zakat akan dirubah.
“Baznas ini akan berubah semua status sosial. Maka, satu tahun ini kita akan berubah semua mekanisme yang akan Baznas buat kedepanya,” kata Abdul.
Lanjut Abdul, Baznas kini dapat membantu anak yatim piatu dan fakir miskin untuk dapat bersekolah hingga menjadi sarjana.
“Apabila ada anak-anak yatim dan fakir miskin mau sekolah, tapi tidak ada biayanya, maka Baznas akan berusaha membantu. Biar satu masjid bisa kita sekolah kan anak yatim atau anak fakir menjadi sarjana,”terang Abdul. (CR3)
Kunjungan Baznas ke Masjid Al-Muhajirin untuk memberikan sembako berupa mie, minyak goreng, telur, beras kepada fakir miskin dan anak yatim piatu.
Dalam sambutan Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) H. Bahroni menyampaikan, terimka kasihnya kepada Baznas Kabupaten Mimika yang telah membantu sembako kepada fakir miskin dan anak yatim yang ada di Masjid Al-Muhajirin.
Bahroni menyebutkan, jumlah fakir miskin yang ada sebanyak 70 orang, dan untuk anak yatim piatu sebanyak 11 orang. Sehingga, dengan bantuan ini sangat berguna bagi mereka tuk bisa ikut merasakan kebahagian di bulan suci Ramadhan.
“Untuk itu kami sangat berterima kasih kepada Baznas sudah membantu kami dalam hal membagikan sembako di Bulan Suci Ramadhan ini 1437 H,” kata Bahroni.
Sementara, Ketua Baznas Timika, Ustad Abdul Wahab dalam sambutan mengatakan, pemberian bantuan sembako ini adalah program tahunan Baznas kepada warga yang kurang mampu dan juga anak yatim piatu.
Abdul menjelaskan, Baznas sebelumnya dikenal dengan Bazda. Namun, Setelah perubahan UU Nomor 23 Tahun 2011 dan penetapan Peraturan Presiden Nomor 14, maka dalam pengelolaan zakat akan dirubah.
“Baznas ini akan berubah semua status sosial. Maka, satu tahun ini kita akan berubah semua mekanisme yang akan Baznas buat kedepanya,” kata Abdul.
Lanjut Abdul, Baznas kini dapat membantu anak yatim piatu dan fakir miskin untuk dapat bersekolah hingga menjadi sarjana.
“Apabila ada anak-anak yatim dan fakir miskin mau sekolah, tapi tidak ada biayanya, maka Baznas akan berusaha membantu. Biar satu masjid bisa kita sekolah kan anak yatim atau anak fakir menjadi sarjana,”terang Abdul. (CR3)