43 Tilawah Asal Mimika Siap Bersaing di Provinsi
pada tanggal
Tuesday, May 17, 2016
SAPA (TIMIKA) – Berdasarkan keputusan dewan hakim lomba MTQ tingkat Kabupaten Mimika, sebanyak 43 Tilawah akan mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-VIII tahun 2016 tingkat Provinsi Papua di Jayapura.
Bupati Mimika Eltinus Omaleng, SE melalui Sekda Mimika Ausilius You, SE., M.Si dalam sambutannya pada acara penutupan yang berlangsung di gedung serba guna Masjid Babussalam Minggu (15/5) mengatakan, bagi yang belum berhasil untuk tidak berkecil hati, tetapi terus belajar dan perlu pembinaan secara serius dari LPTQ Kabupaten Mimika.
“ Sehingga mutu dari para peserta bisa bersaing dengan ditingkat Provinsi Papua, dan bahkan Nasional. Sehingga dapat membawa harum nama Kabupaten Mimika,” kata You.
Menurut You, lembaga-lembaga keagamaan yang ada di Kabupaten Mimika memiliki peran yang sangat penting untuk bersama-sama dengan Pemerintah dalam mewujudkan Kabupaten Mimika yang aman, damai dan sejahtera. Potensi umat beragam berupa kekuatan spiritual, moral dan etika dalam menyukseskan pembangunan baik fisik maupun mental. Untuk itu kita bisa terus meningkatkan potensi umat beragama melalui peningkatan, fungsi dan peran pemuka agama dan lembaga keagamaan dalam berbagi kegiatan pembangunan.
“Tujuan pelaksanaan MTQ yaitu memupuk tali persaudaraan, rasa kebersamaan dan ungkapan kesetiaan kepada Tuhan pencipta alam semesta, sekaligus menciptakan manusia yang berakhlak mulai, menghormati sesama umat ciptaan Allah, sehingga melahirkan sikap dan perilaku yang terpuji dalam membangun daerah Mimika,” tutur You.
Sementara, Wakil Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Mimika, Patwa SH,.MH mengatakan, hajatan MTQ jika disikapi dengan baik, dikomunikasikan dengan baik seluruh jajaran Pemerintahan, Lembaga, Ormas akan bersatu dengan baik. Baik itu sesama Muslim maupun non Muslim.
“ Apapun itu kalau dikomunikasian dengan baik di kelompok kita, maka akan disambut dengan baik,” kata Patwa.
Sementara, ketua panitia MTQ tingkat Kabupaten Mimika Abdul Syakir,S.Pd.I mengatakan, kepada para pemenang diucapkan selamat dan sukses, semoga ini menjadi langkah awal baik untuk mencapai prestasi dan prestise dimasa akan datang dan tentu mengharumkan nama baik Kabupaten Mimika. Kepada peserta yang belum meraih kemenangan kali ini, sebagaimana yang diinginkan tetaplah berkarya, berlatih karena merupakan pilihan untuk tampil di panggung megah ini.
“LPTG akan membina, membimbing dan mempersiapkan untuk mewakili Kabupaten Mimika di Provinsi Papua, dalam rangka MTQ tingkat Provinsi. Harapannya mendapatkan hasil yang terbaik ketika di Provinsi nanti,” ungkap Abdul.
Sementara itu, peringkat terbaik pertama Tilawah golongan dewasa Zulkifli perwakilan dari Nurul Hidayah mengakui, kesiapan dirinya mengikuti MTQ sudah dilakukan sejak jauh-jauh hari. “Yang terpenting banyak minum air putih dan madu untuk pernapasan termasuk kurangi makanan yang berminyak. Persiapan betul-betul matang sebelum naik panggung, kalau langsung naik panggung tanpa persiapan itu tidak maksimal. Kesulitan yang dihadapi itu di napas dan mental, kalau Tilawah butuh napas panjang dan mental kuat, biarpun suara bagus kalau napas dan suara kurang pasti sulit,” terang Zulkifli.
Sedangkan, pemenang terbaik pertama Tilawah golongan anak-anak Tajudin Nur dari Nurul Hidayah mengatakan, persiapan untuk mengikuti MTQ yaitu, banyak belajar dan berlatih terus menenerus.
“Belajar dan berlatih tidak memandang usia, yang terpenting belajar, berdoa dan tawakal. Berlatih dengan belajar nada, tampil didepan umum. Saat tampil di panggung pasti grogi karena namanya panggung itu kramat, jadi sebelum naik panggung istifar banyak-banyak. Harapannya saat ke Provinsi akan menampilkan yang terbaik untuk menunjukan kalau Timika juga bisa. Optimis bisa lolos ke tingkat Nasional. Persiapannya belajar sekitar enam bulan rutin belajar baca Alquran,” kata Tajudin. (Maria Welerubun)
Bupati Mimika Eltinus Omaleng, SE melalui Sekda Mimika Ausilius You, SE., M.Si dalam sambutannya pada acara penutupan yang berlangsung di gedung serba guna Masjid Babussalam Minggu (15/5) mengatakan, bagi yang belum berhasil untuk tidak berkecil hati, tetapi terus belajar dan perlu pembinaan secara serius dari LPTQ Kabupaten Mimika.
“ Sehingga mutu dari para peserta bisa bersaing dengan ditingkat Provinsi Papua, dan bahkan Nasional. Sehingga dapat membawa harum nama Kabupaten Mimika,” kata You.
Menurut You, lembaga-lembaga keagamaan yang ada di Kabupaten Mimika memiliki peran yang sangat penting untuk bersama-sama dengan Pemerintah dalam mewujudkan Kabupaten Mimika yang aman, damai dan sejahtera. Potensi umat beragam berupa kekuatan spiritual, moral dan etika dalam menyukseskan pembangunan baik fisik maupun mental. Untuk itu kita bisa terus meningkatkan potensi umat beragama melalui peningkatan, fungsi dan peran pemuka agama dan lembaga keagamaan dalam berbagi kegiatan pembangunan.
“Tujuan pelaksanaan MTQ yaitu memupuk tali persaudaraan, rasa kebersamaan dan ungkapan kesetiaan kepada Tuhan pencipta alam semesta, sekaligus menciptakan manusia yang berakhlak mulai, menghormati sesama umat ciptaan Allah, sehingga melahirkan sikap dan perilaku yang terpuji dalam membangun daerah Mimika,” tutur You.
Sementara, Wakil Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Mimika, Patwa SH,.MH mengatakan, hajatan MTQ jika disikapi dengan baik, dikomunikasikan dengan baik seluruh jajaran Pemerintahan, Lembaga, Ormas akan bersatu dengan baik. Baik itu sesama Muslim maupun non Muslim.
“ Apapun itu kalau dikomunikasian dengan baik di kelompok kita, maka akan disambut dengan baik,” kata Patwa.
Sementara, ketua panitia MTQ tingkat Kabupaten Mimika Abdul Syakir,S.Pd.I mengatakan, kepada para pemenang diucapkan selamat dan sukses, semoga ini menjadi langkah awal baik untuk mencapai prestasi dan prestise dimasa akan datang dan tentu mengharumkan nama baik Kabupaten Mimika. Kepada peserta yang belum meraih kemenangan kali ini, sebagaimana yang diinginkan tetaplah berkarya, berlatih karena merupakan pilihan untuk tampil di panggung megah ini.
“LPTG akan membina, membimbing dan mempersiapkan untuk mewakili Kabupaten Mimika di Provinsi Papua, dalam rangka MTQ tingkat Provinsi. Harapannya mendapatkan hasil yang terbaik ketika di Provinsi nanti,” ungkap Abdul.
Sementara itu, peringkat terbaik pertama Tilawah golongan dewasa Zulkifli perwakilan dari Nurul Hidayah mengakui, kesiapan dirinya mengikuti MTQ sudah dilakukan sejak jauh-jauh hari. “Yang terpenting banyak minum air putih dan madu untuk pernapasan termasuk kurangi makanan yang berminyak. Persiapan betul-betul matang sebelum naik panggung, kalau langsung naik panggung tanpa persiapan itu tidak maksimal. Kesulitan yang dihadapi itu di napas dan mental, kalau Tilawah butuh napas panjang dan mental kuat, biarpun suara bagus kalau napas dan suara kurang pasti sulit,” terang Zulkifli.
Sedangkan, pemenang terbaik pertama Tilawah golongan anak-anak Tajudin Nur dari Nurul Hidayah mengatakan, persiapan untuk mengikuti MTQ yaitu, banyak belajar dan berlatih terus menenerus.
“Belajar dan berlatih tidak memandang usia, yang terpenting belajar, berdoa dan tawakal. Berlatih dengan belajar nada, tampil didepan umum. Saat tampil di panggung pasti grogi karena namanya panggung itu kramat, jadi sebelum naik panggung istifar banyak-banyak. Harapannya saat ke Provinsi akan menampilkan yang terbaik untuk menunjukan kalau Timika juga bisa. Optimis bisa lolos ke tingkat Nasional. Persiapannya belajar sekitar enam bulan rutin belajar baca Alquran,” kata Tajudin. (Maria Welerubun)