-->

DPRD Merauke Panggil Dinkes Terkait Wabah Serampah

DPRD Merauke Panggil Dinkes Terkait Wabah Serampah 
SAPA (MERAUKE)  – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke akan memanggil Dinas Kesehatan terkait wabah penyakit serampah di wilayah Distrik Kimaam. Dewan mendesak agar dinas segera menyikapi masalah tersebut.

Ketua Komisi A DPRD Merauke, Moses Yeremias Kaibu mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan memanggil Dinas Kesehatan untuk menindaklanjuti laporan wabah serampah di Kimaam yang menyebabkan jatuhnya korban.

“Jelas kami akan panggil untuk meminta sikap mereka terkait ini. Mereka harus ke Kimaam,” kata Moses, Selasa (26/1).

Sebelumnya, terang Moses, anggota dewan telah mengingatkan Dinas Kesehatan untuk waspada terhadap perubahan cuaca. DPRD minta dinas terkait mengantisipasi berbagai jenis penyakit pasca perubahan musim.

“Kami sudah sampaikan sebelumnya untuk mengantisipasi berbagai penyakit di masyarakat. Nah sekarang kejadian di Kimaam, yang jelas kami panggil dinas kesehatan,” ujarnya.

Ketua Komisi yang membidangi pendidikan, kesehatan dan HAM ini memprediksi masih ada korban meninggal akibat wabah serampah di Kimaam, namun belum terdeteksi baik oleh pihak kesehatan setempat.

“Saya yakin yang tak terdeteksi itu banyak. Karena saat kemarau, masyarakat tidak di kampung. Mereka ke bevak-bevak (pondok) yang dekat sumber air dan makanan,” tuturnya.

Moses juga mengkuatirkan wabah serampah tersebar hingga ke beberapa distrik terdekat Kimaam, antara lain Waan dan Tabonji.

“Wabah ini muncul setelah puncak musim panas, mau berganti ke musim hujan. Ini patut diwaspadai. Waan, Tabonji dan Ilwayap belum dideteksi. Dinas harus turun,” tegasnya.

DPRD, tambahnya, akan membentuk panitia kecil guna meninjau pasien serampah di Kimaam.

“Setelah pansus kami turun, meninjau dan deteksi bersama pihak kesehatan di sana. Kita akan mendata dan mencari jalan keluarnya,” pungkasnya. (emanuel)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel