Paskhas AU dan Security Freeport Gagalkan Pencurian Kabel
pada tanggal
Saturday, April 2, 2016
![]() |
Paskhas AU dan Security Freeport Gagalkan Pencurian Kabel / SAPA SALDI |
SAPA (TIMIKA) – Pasukan Khas (Pakhas) TNI Angkatan Udara (AU) yang bertugas di Timika dan Security PT Freeport Indonesia (PTFI) berhasil menggagalkan aksi pencurian kabel pada tiang listrik milik PTFI.
Kedua pelaku berinsial LHK dan SS kini harus mendekam di ruang tahan Polsek Mimika Baru untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, setelah aksi nekat di siang bolongnya tertangkap tangan pada Jumat (1/4) sekitar pukul 14.00 WIT.
Penangkapan kedua pelaku ini bermula saat seorang penarik jasa ojek, sekitar pukul 13.40 WIT sedang melintas di sekitar jalan CP-28 area Bandara Mozes Kilangin.
Saat itu, penarik jasa ojek tersebut melihat kedua pelaku sedang memotong kabel pada tiang listrik milik PTFI. Melihat aksi nekad kedua pelaku, penarik jasa ojek itupun langsung melaporkan kepada petugas keamanan di Pos CP-28.
Petugas keamanan yang terdiri dari Paskhas TNI AU, Koramil Kwamki Narama dan security PTFI langsung menghampiri kedua pelaku yang sedang beraksi.
Dari tangan kedua pelaku, ditemukan barang bukti 12 potongan kabel dengan panjang satu sampai satu setengah meter, serta satu unit kendaraan roda dua yang diduga digunakan para pelaku saat ke TKP.
“Sementara dua pelaku sudah kita amankan dan juga barang buktinya 12 potong kabel dan satu unit kendaraan milik pelaku. Jadi sementara kita masih tindaklanjuti motifnya apa,” jelas Wakapolsek Miru, Iptu A Dahlan di Polsek Miru.
Terhadap kasus ini juga, telah dibuatkan laporan polisi (LP) untuk memproses hukum kedua pelaku, dimana LP itu dilaporkan oleh pihak security PTFI. (Saldi Hermanto)