Panitia HUT RI Cari Anggaran Tambahan
pada tanggal
Wednesday, August 3, 2016

Untuk menutupi kekurangan tersebut, Pemkab Mimika melalui Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) selaku koordinator usaha dana HUT RI mewajibkan kepada pihak BUMN, BUMD, dan swasta untuk memberikan anggaran tambahan.
Sekretaris Dispenda Kabupaten Mimika, Inosensius Yoga yang ditemui Salam Papua mengatakan, pihaknya akan mengedarkan surat Bupati terkait dengan pengumpulan dana HUT RI, diperkirakan sekitar 125 yang didaftarkan untuk dapat disumbang.
“Sebagai usaha dana memang kami tidak secara langsung menerima dana, tetapi kami hanya menerima bukti saja sebagai pertangung jawab kita untuk bisa kami rekap, namun untuk SKPD langung ditangani langsung oleh pantia HUT RI,” ujar Yoga, Rabu (3/8)
Dikatakan Yoga, memang ada klasifikasi jumlah dana yang akan disumbangkan ke anggaran HUT RI, saat ini dana baru terkumpul sebanyak Rp 44 juta.
“Dana yang terkumpul saat ini memang baru Rp 44 juta, smemang kami belum edarkan surat bupati, saat itu hanya pendekatanlangsung oleh panitia HUT, memang tagret dana memang kemungkin tidak mencapai 1,9 karena pasti ada sebagian yang menyumbang dalam bentuk barang,”terangnya
Meski demikian, ia berharap dana yang terkumpul bisa terkumpul secepatnya, dan diharapakan dapat tercapai sesuai dengan target yang ada. (Indri Yani Pariury)