-->

Rumah Ibu Natalia Asmuruf Dilempari Pemabuk

SAPA (TIMIKA) – Seorang pemuda berinisial RS (21) terpaksa dilaporkan ke Polisi, Selasa (31/5) lantaran melempari rumah Kakak iparnya sendiri yakni, Natalia Asmuruf.

Kepada petugas piket Polsek Mimika Baru (Miru), Oripa Mauria  (30) melaporkan, bahwa setiap kali pelaku mabuk selalu melakukan aksi yang meresahkan warga sekitar dan melempari rumah warga.

Puncaknya sekira  pukul 10:30 WIT. Ketika itu, pemilik rumah  Natalia Asmuruf sedang mengajar  disekolah SMK Petra Kilo 5.  Pelaku datang sambil berteriak dan mengeluarkan kata-kata kotor, serta melempari rumah.

Oripau yang  tidak senang dengan aksi yang  pelaku, langsung mendatangi polsek Miru dan meminta aparat kepolisian mendatangi tempat kejadian perkara.

“Setiap kali mabuk Dia selalu buat Kami tidak tenang. Dia berteriak dan bicara tidak karuan, dan tadi dia melempar rumah Ibu Natalia,” ujar Oripa

Atas laporan Oripa, aparat kepolisian langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Jalan yos Sudarso Nawaripi, namun ketika aparat kepolisian sampai di TKP, pelaku yang merupakan adik ipar dari korban ini  sudah melarikan diri.

 Dari hasil penyidikan, Polisi menemukan  jendela kaca milik Natalia sudah pecah akibat dilempari batu oleh pelaku. Kasus ini kini ditangani aparat Kepolisian Polsek Miru. (Cr1)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel