-->

Reptile Timika Communities (RTC) Sosialisasi Hewan Asli

SAPA (TIMIKA) – Reptile Timika Communities (RTC) yang merupakan komunitas pecinta reptile, pada Minggu (5/6) kemarin mengadakan sosialisasi terhadap perlindungan hewan jenis reptil, khususnya reptil asli Timika. Kegiatan sosialisasi difokuskan di sepanjang jalan menuju Bandara Mozes Kilangin.

Ketua RTC Timika, Jarod Wahyudi kepada Salam Papua mengatakan, saat ini RTC memiliki 27 anggota, dari pecinta reptil seluruh Timika. Pecinta reptil yang tergabung di RTC ini, memiliki rasa untuk melindungi hewan reptil di Timika. Kenapa demikian, karena populasi hewan reptil Timika ini semakin berkurang.

“ RTC dibentuk karena memiliki latar belakang yang sama, yakni untuk mengurangi tindakan pembunuhan reptil yang dapat mengurangi populasinya,” katanya.

Kata dia, dari latar belakang tersebut, komunitas ini menggelar sosialisasi kepada masyarakat. Dimana tujuannya memberikan pendidikan kepada masyarakat dan meningkatkan kesadaran masyarakat, akan pentingnya pelestarian reptil epidemik Timika. Dan nantinya bisa dilanjutkan dengan pelepasan reptil ke habitat aslinya.

“ Dengan sosialisasi ini diharapkan, agar kelestarian dan keseimbangan alam di daerah ini terwujud. Selain itu, ini sebagai ajang silaturahmi bagi para anggota RTC,”tuturnya.

Ia menambahkan, RTC ini sendiri merupakan satu-satunya komunitas di Timika yang disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) dengan terbitnya SK nomor AHU-0009154.AH.01.07, tanggal 25 Januari 2016. Atas dasar kepedulian beberapa kalangan masyarakat terhadap pelestarian reptil dan stigma negatif masyarakat terhadap keberadaan reptil.

“Kami memang baru terbentuk pada Januari 2016. Namun tekad kami sungguh ingin mengenalkan perlindungan terhadap reptil ini. Baik yang memiliki maupun tidak memiliki hewan reptil, kami siap menerima jika ingin bergabung bersama,”ungkapnya. (CR2)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel