Kodim 1710 Mimika Gelar Penyuluhan Hukum dan Narkoba
pada tanggal
Friday, May 20, 2016
![]() |
Koordinator umum TMMD Kapten Inf Rustam Pouwa saat menyampaikan materi - ISTIMEWA |
Berdasarkan release yang diterima Salam Papua, Kodim 1710 Mimika dilaksanakan penyuluhan tentang penyuluhan hukum dan bahaya narkoba. Penyuluhan ini diselenggarakan bertujuan untuk pembangunan sasaran non fisik, juga sebagai wujud perhatian TNI dalam membangun ketahanan masyarakat dalam mencegah peredaran gelap Narkoba. Penyuluhan dilaksanakan di Posko TMMD ke 96 di Balai Desa Mulia Kencana yang diikuti oleh 100 orang masyarakat setempat.
Kegiatan penyuluhan sengaja dilaksanakan malam hari sesuai dengan permintaan masyarakat dan Kepala Desa. Kegiatan diisi dengan paparan tentang hukum dan Narkoba yang dipaparkan oleh Pasipers Kodim 1710/Mimika, Kapten Inf Nurmarsudi dimana dalam kesempatan ini dijelaskan tentang bahaya peredaran Narkoba, jenis Narkoba dan ancaman hukuman bagi pengguna dan pengedar Narkoba.
Setelah dilaksanakan pemaparan tersebut, Pasiter Kodim 1710/Mimika, Kapten Inf Rustam menekankan kembali tentang larangan peredaran Narkoba dan segera melaporkan, jika ada yang melihat peredaran Narkoba di daerahnya. Kegiatan ini mendapatkan respon yang positif dari masyarakat yang hadir dan mengharapkan kegiatan penyuluhan dapat diselenggarakan di berbagai bidang.
Kegiatan selanjutnya melaksanakan ramah tamah dengan menikmati hidangan makanan ringan yang disediakan sambil menonton film-film pendek yang tentang peredaran dan efek negatif dari Narkoba. Demikian release berita kegiatan Kodim 1710/Mimika. (Cr2)