Andika Ditemukan Tewas di Kamar Mandi
pada tanggal
Tuesday, May 24, 2016
![]() |
Jasad Andika tergelatak di dalam kamar mandi - ISTIMEWA |
SAPA (TIMIKA) – Andika Rahmad Porayouw (35) seorang karyawan swasta ditemukan tewas di dalam kamar mandi rumah kosnya, Jalan Leo Mamiri, Senin (23/5). Korban yang diduga tewas karena sakit pertama kali ditemukan, Ny Yanti (50).
Penemuan jenazah Andika didalam kamar mandi, sempat menggegerkan warga sekitar. Bahkan, setelah mengetahui kejadian itu, seorang warga langsung melapor ke Polsek Mimika Baru (Miru) dan petugas pun merespon menuju lokasi kejadian.
Penemuan jenazah Andika didalam kamar mandi, sempat menggegerkan warga sekitar. Bahkan, setelah mengetahui kejadian itu, seorang warga langsung melapor ke Polsek Mimika Baru (Miru) dan petugas pun merespon menuju lokasi kejadian.
Saat berada di TKP, petugas mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi termasuk dari ibu korban. Selain itu, petugas juga melakukan olah TKP dan mengumpulkan sejumlah barang bukti. Setelah olah TKP, jasad korban di evakuasi ke kamar jenazah RSUD Mimika guna dilakukan visum oleh tim medis untuk mengetahui penyebab meninggalnya korban.
Dari keterangan sementara yang diperoleh dari ibu korban menjelaskan bahwa, sekitar pukul 05.00 WIT saat dirinya hendak buang air kecil, ia menemukan korban sudah tergeletak tidak bernyawa di dalam kamar mandi, dengan kondisi hidung mengeluarkan darah.
Kaposek Miru, Kompol I Gede Putra saat dikonfirmasi terkait kejadian ini mengatakan, jenazah korban setelah di visum di RSUD Mimika, selanjutnya telah diambil oleh keluarga korban untuk di semayamkan selanjutnya dimakamkan. Bahkan terkait meninggalnya korban, pihaknya masih menunggu hasil visume pihak RSUD Mimika.
“Untuk kasus penemuan mayat itu, untuk jenazahnya sudah diambil keluarga untuk disemayamkan. Sementara kita juga masih menunggu hasil visum dari pihak RSUD,” kata Kapolsek saat dikonfirmasi Senin siang. (Saldi Hermanto)
Kaposek Miru, Kompol I Gede Putra saat dikonfirmasi terkait kejadian ini mengatakan, jenazah korban setelah di visum di RSUD Mimika, selanjutnya telah diambil oleh keluarga korban untuk di semayamkan selanjutnya dimakamkan. Bahkan terkait meninggalnya korban, pihaknya masih menunggu hasil visume pihak RSUD Mimika.
“Untuk kasus penemuan mayat itu, untuk jenazahnya sudah diambil keluarga untuk disemayamkan. Sementara kita juga masih menunggu hasil visum dari pihak RSUD,” kata Kapolsek saat dikonfirmasi Senin siang. (Saldi Hermanto)