-->

Amor Juara Satu Pertandingan Domino HUT KKSS

Pertandingan Domino yang diselenggarakan KKSS Mimika / SAPA ERVI
SAPA (TIMIKA)  - Amor perwakilan dari Enrekang Sulawesi Selatan berhasil meraih juara satu setelah mengalahkan ratusan penantangnya dalam pertandingan Domino yang digelar Kerukukan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) selama tiga hari sejak, Senin-Rabu (28-30/3) di Jalan Hasanuddin, tepatnya di depan Warkop Galang.

Atas kemenangannya ini maka Amor berhak meraih satu unit sepeda motor merek Yamaha Mio. Penyerahan hadiah ini diserahkan langsung oleh Ketua KKSS H. Basri pada Kamis (31/3) dini hari sekitar pukul 01.00 WIT.

Ketua KKSS H. Basri kepada Salam Papua mengatakan, pertandingan domino yang diadakan ini untuk memperingati HUT KKSS ke 40 yang jatuh pada tanggal 12 Desember 2015 lalu.  Namun karena adanya kesibukan dari pengurus KKSS, sehingga pertandingan domino ini baru dapat dilaksanakan pada bulan Maret 2016.

“Sebenarnya HUT KKSS tepat tanggal 12 Desember, tetapi berhubung kesibukan masing-masing sehingga tidak sempat melaksankan pertandingan domino ini di tahun lalu,” kata H. Basri.

Menurut H. Basri, pertandingan domino ini sekaligus ajang silaturahmi sesama warga KKSS. “Kegiatan ini bertujuan untuk silaturahmi sekaligus mempererat persaudaraan KKSS yang ada di tanah rantau, terutama KKSS yang ada di Kabupaten Mimika,” tutur H. Basri.

Dikatakan H. Basri, untuk kedepannya pada peringatan HUT KKSS pihaknya akan melibatkan seluruh warga Mimika. Sehingga persaudaran antar warga luar KKSS dan warga KKSS bisa terjalin dengan baik.

“Rencana HUT KKSS di tahun-tahun mendatang akan melibatkan semua warga KKSS, bahkan juga seluruh warga yang ada di Kabupaten Mimika. Dengan rencana kegiatannya yaitu, jalan santai, pertandingan Bulu Tangkis, itupun kalua tidak ada halangan,” ucap H. Basri.

H. Basri menjelaskan, KKSS memiliki empat suku besar, yaitu Bugis, Makassar, Toraja dan Mandar. Sehingga ia meminta kepada seluruh warga KKSS dapat terus menjalin dan mempererat tali silaturahmi, baik sesama warga KKSS maupun warga luar KKSS.

Selain itu, H. Basri juga meminta kepada seluruh warga KKSS untuk dapat mendukung program Pemerintah di bawah Kepemimpinan Bupati Eltinus Omaleng, SE dan Wakil Bupati Yohanis Bassang, SE.,M.Si.

“Saya berharap KKSS terus bersatu dan mendukung program pemerintah Kabupaten Mimika. Mempererat silaturasi antar warga KKSS aga Mimika lebih maju. Karena KKSS ada empat suku besar yaitu, Bugis, Makassar, Toraja dan Mandar,” ujar H. Basri.

H. Basri juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensponsori kegiatan ini, serta warga KKSS dan warga luar KKSS yang telah terlibat di dalam kegiatan ini hingga dapat berjalan dengan sukses dan aman.

“Saya sangat berterima kasih kepada PT. Noken Jaya Abadi dimana telah mensponsori kegiatan pertandingan domino ini sampai selesai. Begitu juga kepada seluruh sponsor lainnya, warga KKSS serta masyarakat yang ada di Kabupaten Mimika,” kata H. Basri.

Sementara itu, dalam pertandingan domino ini mendapat sponsor dari Wakil Bupati Mimika, Yohanes Bassang SE., M.Si, Suardi (Rasya Electon), warga KKSS Mapuru Jaya, warga IKT, A. Anto(Toko Sinar Intan), Kimaniel Kiwak, Sagala, H. Amir (Toko Rizky), H. Daha, Warga Pasar Sentral, PT. Indimatam, Wawan (Inbox), Udin, Sinar Maros, PT. Jasti, Toko Cahaya Bone, Aladin, Toko Emas Resky Utama, H. Akbar Idrus, Duta suara, Muslimin POM, Toko Rehan, TokoEmas Indah 2, TokoIrama Mas, PT. Turangga, H. Yoko, H. Iwan, H. Ilham (Toko Fresh), H. Dahlan (Toko Pare Jaya), H. A. Ariyansil (TV 61), H. Tahir (Toko Emas Pinrang), H. Darman (Toko Anda), Gunawan (Toko Serba Guna), Gandi (Besi Tua), Dahlan (Apotek Rezky Farma), Wawan (Hotel Timika Home), Toko Makmur, Jufri dan Iswandi Mukmin Kasim (PT. Noken Jaya Abadi).

Sedangkan untuk juara satu diraih Amor dari perwakilan Enrekang dan mendapatkan satu unit sepeda motor.  Juara dua Nasir  dari perwakilan Maros dan mendapatkan satu unit kulkas. Juara tiga Daeng Sitaba dari perwakilan  Jeneponto dan mendapatkan satu unit mesin cuci. Juara empat diraih  Sainal dari perwakilan Pangkep.(Ervi Ruban)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel