-->

FKUB Minta Pasar Malam Ditutup

 FKUB  Minta Pasar Malam Ditutup
SAPA (TIMIKA) - Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama  (FKUB) Mimika, Ignatius Adi mengharapkan pasar malam yang berada di Lapangan Djayanti untuk segera ditutup. Karena menurutnya, saat ini umat Kristiani sedang memasuki masa Pra-Paskah.

“Sekarang inikan masa Pra-Paskah, dan umat kristiani sudah mulai puasa, artinya dengan adanya pasar malam ini sangat mengangu tolenrasi umat beragama,” ujarnya kepada Salam Papua via selulernya,  Senin (14/3).

Adi menilai, selama ini pasar malam indentik dengan permainan judi, sehingga dampak yang ditimbulkan pada masyarakatpun akan buruk.

“Saya sependapat dengan pak bupati yang meminta agar pasar malam ini segera ditutup. Karena jika sudah berbau judi, mau disembunyikan sampai dimana juga tetap akan ketahuan,” katanya.

 Lanjut Adi,  dirinya berharap agar apa yang diinginkan oleh pemimpin daerah ini segera dilaksanakan oleh pihak terkait, sehingga kegiatan pasar malam ini jangan sampai berlarut-larut seperti tahun-tahun kemarin.

“Kalau pak bupati sudah bilang tutup, ya harus ditutup. Jangan dibiarkan berlarut-larut seperti kejadian tahun-tahun kemarin. Ini adalah masa suci bagi umat Kristiani, jadi perlu untuk dihargai,” tandasnya.  (Indri Yani Pariury)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel