-->

Lantas Mimika Siap Revolusi Mental

 Kepala Satuan lalu lintas Polres Mimika, AKP Yosias PuguSAPA (TIMIKA) -  Kepala Satuan lalu lintas Polres Mimika, AKP Yosias Pugu, SH mengatakan. Pihaknya akan melakukan revolusi mental ditubuh satuannya.

“Kami akan tegaskan kepada pengendara, untuk lebih memperhatikan kelengkapan berkendaraan dalam berlalu-lintas dengan mengutakan keselamatan. Untuk itu, langkahnya, pasti kita akan mengingatkan dan kita tegur. Saya juga sudah sampaikan kepada anggota kami untuk melakukan peneguran dengan cara simpati dan tidak arogan. Inilah salah satu contoh yang kami sebut dengan revolusi mental ditubuh Polri,” ujarnya  saat ditemui Salam Papua di ruang kerjanya, Selasa (12/1)

Dikatakan Yosias, revolusi mental bagi setiap anggota dimulai dari Senyum, Sapa dan Salam dengan cara sopan. Dan dengan begitu, pihaknya  berharap dapat memberikan kesadaran bagi masyarakat. Karena dengan tertib berlalu lintas ini tujuan terpentingnya adalah untuk keselamatan pengendara itu sendiri dan bukan semata untuk kepentingan POLRI.

“Kalau kita kasih ingatkan baik-baik, pasti masyarakat mereka terima dengan tegur yang baik. Hanya untuk ingatkan, karena angka kecelakaan banyak. Nanti, kalau tidak gunakan helem dan kalau kena musibah akan lebih fatal,” terangnya.

Dirinya sangat berharap, agar langkah revolusi mental ini akan menjadi awal baru guna untuk  meningkatkan pemahaman masyarakat selama berlalu lintas. Di tahun 2016 ini juga, diharapkannya, angka kecelakaan lalulintas bisa lebih berkurang dari tahun-tahun sebelumnya.
“Saya sangat berharap agar ditahun 2016 ini, jumlah angka kecelakaan lalu lintas bisa lebih berkurang dari tahun-tahun sebelumnya. Itu adalah harapan terbesar kami di tahun ini,” tandasnya. (Indri Yani Pariury)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel