-->

Dinkes Sarmi Agendakan Pendistribusian KPS

SAPA (JAYAPURA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua mengagendakan pendistribusian Kartu Papua Sehat (KPS) yang hingga kini belum sempat didistribusikan kepada warga di daerah tersebut.

"Nanti saya cek kembali KPS yang hingga kini belum didistribusikan, dan kartu sehat itu akan kami bagikan kepada masyarakat di sini," kata Kepala Dinas Kesehatan Sarmi dr Yanto Lipu ketika di konfirmasi dari Jayapura, Selasa (12/1).

Menurut Yanto, memang kartu sehat tersebut perlu dibagi agar supaya masyarakat tahu bahwa mereka adalah bagian dari Kartu Papua sehat. "Memang kami harus distribusikan kartu tersebut," ujarnya.

Sebelumnya, Unit Percepatan Pembangunan Kesehatan Papua (UP2KP) menyatakan Kartu Papua Sehat (KPS) yang diperuntukkan bagi warga kurang mampu di Kabupaten Sarmi ternyata belum terdistribusi.

Kepala Bidang Kesektarian UP2KP Alexander Krisifu menyebutkan setelah pihaknya meninjau langsung ke lapangan dan bertemu langsung dengan masyarakat di Sarmi pada 9 November 2015 lalu, ternyata mereka mengaku belum menerima KPS.

Padahal, lanjut dia, UP2KP dan Dinas Kesehatan Provinsi Papua telah mengutus tim untuk mendistribusikan KPS sejak tahun lalu ke Dinas Kesehatan Kabupaten Sarmi.

Alasannya, kata dia, Dinas Kesehatan Kabupaten Sarmi terkendala soal penomoran sebelum disebar ke tengah masyarakat di sejumlah kampung yang ada di daerah tersebut.

Sementara itu, Ketua Tim Pendistribusian KPS di Sarmi, Amos Langer mengatakan pihaknya telah memberikan penjelasan penomoran kartu tersebut kepada Dinas Kesehatan dan Puskesmas setempat.

"Kami sudah jelaskan penomoran KPS itu kembali kepada Dinas Kesehatan Sarmi. Kalau tidak jelas harusnya koordinasi agar KPS segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," katanya. (Ant)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel