-->

Wabup Dukung Pemangkasan PNS

Yohanis Bassang,SE,.M.Si
SAPA (TIMIKA) – Wakil Bupati Mimika, Yohanis Bassang,SE,.M.Si dalam sambutannya di apel pagi di Pusat Pemerintahan mengatakan, bahwa pihaknya sangat mendukung kebijakan Pemerintah Pusat terkait pemberhentian satu juta PNS yang dinilai tidak produktif.

" Kita sudah melihat di berita, bahwa ada kebijakan dari Presiden untuk mengurangi satu juta atau 10 persen PNS. Dan sebagai pemerintah daerah, saya sangat mendukung penuh kebijakan tersebut. Karena buat apa mempekerjakan pegawai yang tidak produktif," kata Bassang di Pusat Pemerintahan, Rabu (7/6).

Kata dia, dari kebijakan tersebut, dirinya meminta kepada bagian organisasi dan tata laksana (Ortal), untuk memempahatikan hal tersebut. Yakni dengan cara atau beracuan pada tingkat kehadiran pegawai. Namun, pihaknya berpesan kepada semua PNS untuk tidak dijadikan beban. Tetapi dapat menjadi motivasi untuk pegawai dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.

" Bagian Ortal pasti paham , karena ini otoritas penuh menteri pemberdaya guna negara. Dan kebijakan Pempus bukan menjadi ancaman bagi pegawai, tetapi menjadi motivasi dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.(Indri Yani Pariury)



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel