-->

PLN Timika akan Layani Kampung Luar Kota

SAPA (TIMIKA) - Perusahaan Listrik Negara (PLN ) Area Timika terus meningkatkan system pelayanan operasional khususnya di bidang teknis dalam melayani masyarakat atau pelanggan pengguna listrik, baik prabayar maupun pasca bayar. Salah satunya dengan merencanakan program listrik ke kampung-kampung.

“Kami akan tingkatkan pelayanan dengan rencana, awal tahun 2017 nanti ada beberapa kampung yang direncanakan untuk masuk dalam program listrik masuk ke kampung-kampung. Untuk Kokonao, tim kami sudah turun untuk melakukan survey area listrik yang akan dialiri di sana, sehingga tahun 2017 nanti listrik dari PLN akan beroperasi di Kokonau,” kata Kepala PLN Area Timika,Salmon Karet,ST.MM kepada Salam Papua diruang kerjanya Rabu (22/6).

Hal ini akan menjadi tugas pihaknya, sehingga beberapa kampung luar Timika yang yang belum menikmati pelayanan listrik dan sudah memasukan permohonan kepada PLN, akan dilayani.

“Kalau memang jangkauannya tidak bisa diraih dari jalur sistem yang ada di sini. Kami akan sediakan mesin diesel ataupun pembangkit jenis lain yang akan membatu di kampung-kampung baik PLTS maupun PLTH yang kapasitasnya kecil akan disediakan di sana,” ujar dia.

Semua program listrik masuk di kampung-kampung ini kami akan terus berkoordinasi dengan pemda Mimika serta dinas-dinas terkait seperti Dinas Pertambangan,jadi kegiatan yang kami lakukan terutama listrik ini kedepan akan kami rencanakan PLTU dibangun di tahun 2017 nanti,agar membantu listrik yang ada di kota Timika ini,” jelasnya.(Maurits Sakbal)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel