-->

Kodim Boven Digoel Gelar Bazar Murah

Kodim Boven Digoel Gelar Bazar Murah
SAPA (TANAH MERAH) - Komando Distrik Militer 1711/Boven Digoel, menyelenggarakan kegiatan Bazar murah pada Kamis (23/6) bertempat di lapangan apel Makodim. 

Menurut rilis dari Penerangan Kodam 17 Cenderawasih yang diterima Salam Papua, kegiatan Pasar murah ini digelar selain untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1437 H, juga untuk membantu meringankan beban prajurit dan PNS serta masyarakat yang tinggal di sekitar Tanah Merah.

“Di tengah-tengah lonjakan harga  sembako dan bahan pokok yang sedang mengalami kenaikan kendati masih dalam kondisi wajar,” ujar Dandim Boven Digoel, Letkol Kav Bambang Sutrisno di sela-sela acara pembukaan Bazar .

Ia menyatakan Seiring dengan meningkatnya harga kebutuhan barang pokok yang semakin merangkak naik sehingga salah satu upaya yang dilakukan Dandim 1711/BVD menggelar bazar/pasar murah dengan menyediakan harga barang yang lebih murah.

“Ini lebih murah dibandingkan harga dipasaran sehingga harga akan lebih terjangkau dan dapat membantu anggota dan keluarganya,” tutur dia.

Lebih lanjut Dandim katakan disisi lain kegiatan ini adalah bentuk upaya untuk meningkatkan ikatan kekeluargaan antara sesama anggota dan keluarga besar Kodim 1711/BVD dan wujud kepedulian pimpinan terhadap anggota dan keluarganya. Adapun barang-barang yang di jual dalam bazar ini yaitu seperti jajanan, pakaian, dan juga kebutuhan pokok dan kebutuhan rumah tangga lainnya.

Dandim berharap berharap dengan adanya kegiatan Pasar murah ini keluarga besar Kodim 1711/BVD dan masyarakat sekitar Makodim dapat terbantu untuk memenuhi kebutuhan terutama dalam menyambut lebaran dengan prinsip sederhana namun mencukupi.

“Selain sembako dan barang-barang kebutuhan lain yang disediakan oleh Persit Kodim Boven Digoel, juga disiapkan kurang lebih  25 stand yang menjual barang-barang dan bahan pokok  serta kue kering, seperti stand pakaian, sembako murah, gula, beras serta telor dan barang electronic. 

Disamping itu adapula pedagang dari masyarakat disekitar Makodim yang ikut berperan serta berpartisipasi menjual dagangannya dengan harga dibawah pasar,” ujar dia. 

Sementara itu pengunjung yang hadir sangat antusias menyambut terselenggarannya pasar murah tersebut, hal ini terlihat dari banyaknya anggota dan keluarganya maupun masyarakat yang berbelanja memadati stand-stand yang ada diperkirakan berjumlah sekitar 1.000 pengunjung. Dari beberapa stand yang digelar bahan sembako yang paling banyak diserbu pengunjung sehingga belum sampai Dua jam dibuka bahan sembako sudah ludes habis terjual. (Albert)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel