-->

Proses Lelang Proyek Akan Berlangsung Hari Ini

SAPA (TIMIKA) – Bupati Mimika Eltinus Omaleng, SE menyatakan bahwa hari ini, Senin (25/4), penitia lelang sudah mulai berjalan dan melaksanakan tugas terkait persiapan pelelangan program dalam tahun anggaran 2016 pada masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

 “Besok (hari ini-red) panitia sudah bentuk dan lain-lainnya jalan, karena hari Jumat saya sudah serahkan DPA, sehingga hari Senin besok ini sudah normal,” kata Bupati Omaleng usai mengikuti kegiatan di Gedung Eme Neme Yauware, Minggu (24/4).

Mulai berjalannya panitia lelang dalam jangka waktu satu hingga dua bulan kedepan, Sehingga Bupati Omaeng memastikan bahwa sekitar bulan Mei atau Juni, pekerjaan-pekerjaan yang menyangkut dalam tahun anggaran 2016, dipastikan sudah mulai dikerjakan oleh kontraktor yang memenangkan pelelangan.

“Jadi panitia lelang sudah jalan sampai satu dua bulan kedepan, kemudian bulan Juni itu sudah harus start proyek, yang sudah menang harus jalan. Jadi target bulan Mei-Juni itu harus sudah mulai proyek, siapa yang pemenang proyek, ya silahkan jalan,” jelas Bupati Omaleng.

Menurut Bupati Omaleng, sesi pendaftaran dan pendaftaran pengawas yang kadang menyebabkan terlambatnya suatu pekerjaan, dikarenakan panitia lelang harus menunggu baik kontraktor maupun pengusaha mana yang nantinya akan memenangkan lelang terkait pengawasan suatu pekerjaan.

“Karena biasanya yang buat lama itu pendaftaran panitia, pegawas, itu yang bikin lama, tunggu jawaban siapa yang pemenangnya begitu. Tapi kemarin saya sudah umumkan hari Senin sudah mulai start, karena DPA sudah selesai,” tutur Bupati Omaleng .

Bupati Omaleng mengharapkan agar setiap SKPD dapat menjalankan proses yang ada secara maksimal.  Bahkan, program-program yang sudah dianggarkan juga dapat dikerjakan secara  maksimal untuk memperoleh hasil yang berkualitas dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Saya harapkan SKPD jalankan full, itu kita sudah komitmen, dan karena sudah tanda tangan kontrak dengan kita (bupati). Untuk itu SKPD tidak usah ragu-ragu lagi, dan dia bisa jalankan full,” harap Bupati Omaleng. (Saldi Hermanto)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel